Perumda Rohul Cetuskan Tiga Motif Batik

Sabtu, 10 Juli 2021

Wagubri Edy Natar NST menerima Perumda Rohul, Sabtu (10/7/201).

PEKANBARU (Sunting.co.id) - Wakil Gubernur Riau Brigjen TNI Purn Edy Natar NST mengapresiasi dan memberi dukungan kepada Perumda Rohul Jaya yang telah memproduksi batik khas Rohul. Ada tiga jenis motif batik, yakni, Suluo Kekaik, Sesuli Banja dan Sicuriang. 

Apresiasi ini disampaikan Wagubri saat menerima kunjungan Marjeni, Direktur Utama Perumda Rohul Jaya didampingi Fitria Ruliani Direktur Pengembangan Bisnis. Menurut wagubri batik khas Rohul ini bagus dan merupakan kreasi dari kreativitas anak negeri yang perlu ditumbuh kembangkan. 

Dalam kesempatan ini Wagubri didampingi ibu langsung memesan sebanyak 30 piece. Direktur Utama Perumda Rohul Jaya Marjeni menyampaikan bahwa Batik Corak Rohul ini merupakan hasil kerjasama yang baik antara maestro seniman Rohul dan Perumda Rokan Hulu Jaya.

Hal tersebut merupakan langkah kreatif Perumda RHJ untuk mengembangkan bisnis dengan mengembangkan dan memasarkan Batik Printing Corak Rokan Hulu bekerja sama dengan Bapak Junaidi Syam Sang maestro seniman Rokan hulu yang multi talenta.

Ini menunjukkan bahwa Perumda RHJ menghargai karya seniman Rokan Hulu, berpedoman kepada nasihat orang tua tua kita dulu: "Kalau bukan awak yang menggodangkan dan menghargai karya seniman Rohul, siapo lai."

''Dengan terobosan ini  kami berharap selain dapat mengembangkan bisnis perdagangan Perumda RHJ sekaligus juga dapat mengembangkan khazanah budaya Rokan Hulu,'' ungkap Marjeni. 

Sambutan baik disampaikan Wagubri yang meminta agar batik Rohul ini terus dikembangkan dan perkenalkan kepada banyak orang. 

''Tentu kami bangga dengan produksi anak negeri. Maka, batik yang sudah dicetuskan ini terus dikembangkan dan disosialisasikan kepada khalayak ramai,'' kata Wagubri.(*)