Calon Kades di Rohil Dapat Pembekalan Adat, Data Wardana: ini Jadi Contoh Bagi Daerah Lain

Selasa, 13 Juni 2023

Dr. Data Wardana, S.Sos., M.IP. 

PEKANBARU (Sunting.co.id) - Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) dan Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Rohil  telah menggelar pembekalan adat untuk para calon kepala desa atau penghulu yang akan mengikuti pemilihan kepala desa serentak di Rohil. 

Upaya yang dilakukan Pemkab dan LAMR Rohil ini mendapat apresiasi dari  Dosen Ilmu Pemerintahan Universitas Islam Riau Dr. Data Wardana, S.Sos., M.IP.  

"Kegiatan ini tentu memberikan manfaat bagi calon penghulu yang nanti memimpin kepenghuluan (desa) dalam rangka menambah pengetahuan akan adat istiadat Melayu yang dipegang dan masih dijalankan masyarakat Rokan Hilir. Sebagaimana kata pepatah “di mana bumi dipijak di situ langit dijunjung”. Jadi, meskipun nanti yang terpilih bukan dari masyarakat dalam tanda kutip suku Melayu, tetapi dengan kegiatan ini yang bersangkutan mendapatkan pemahaman dan pengetahuan tentang kebudayaan dan adat istiadat Melayu. Tentu kegiatan ini akan menjadi contoh bagi daerah lain dan menjadi semangat dalam mengembangkan budaya Melayu," kata Data Wardana kepada Sunting.co.id, Selasa (23/6). 

Data juga menjelaskan bahwa kegiatan seperti ini sangat sesuai denga apa yang telah  diamanatkan dalam Undang Undang Desa. 

"Kegiatan ini sesuai dengan amanat undang undang desa yang menyatakan bahwa desa merupakan kesatuan masyarakat hukum yang melaksanakan pemerintahan berdasarkan hak asal usul dan adat istiadat setempat dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia," sambungnya lagi.(*)